Kamis, 26 Januari 2012

Persiapan Advanture Part II (out of limit)

dimulai dari sebuah mimpi para pemuda-pemudi yang ingin menjajaki dunia petualang.
usai kesibukan yang dilalui, kami mahasiswa perencanaan wilayah & kota universitas brawijaya mengemukakan gagasan untuk menghilangkan kejenuhan.
tak heran jika kami ingin pergi menuju ranu pane dan ranu kumbolo yang berada di kaki gunung semeru. konon tempat itu merupakan "dreaming place" bagi pecinta alam yang wajib dikunjungi, heheh^^.
karena tempat itu bukan tempat sembarangan dan kami belum mempunyai pengalaman maka persiapan yang matang dan perencanaan yang tajam pun kita lakukan.
saya sangat penasaran dengan sebutan kata ranu, apa c ranu itu...??
rasa penasaran ini semakin membuat saya bergejolak untuk mencari tahu, pada akhirnya saya googling di dunia maya, telusur demi telusur,,, ternyata ranu itu "DANAU".heheheh
pada tanggal 25 januari 2012 diadakan rapat pertemuan akhir yang mendiskusikan persiapan untuk menaklukan ranu pane dan ranu kumbolo, mulai dari perlengkapan logistik hingga non logistik dibicarakan secara detail dalam pertemuan ini. hmmm tapi yang membuat perut saya tergelitik adalah peraturan yang menyatakan membawa beras 0,5 liter di dalam botol, memang tidak lucu....
tapi sebelum membahas soal beras, rapat ini membahas soal telor, bagaimana membawa telor agar tidak pecah yang belum terpikir solusinya.
pada akhirnya salah satu teman saya mengusulkan telor mentah tersebut dimasukkan didalam beras agar tidak pecah..kembali ke beras,,, berasnya kan dalam botol trus masukin telornya gimana...hahahah..

pada intinya rapat itu membahas keperluan serta perlengkapan perjalanan kita selama kita bersama-sama. saya mengharapkan kami menjunjung tinggi gotong royong dalam kebersamaan.... (jadi ingat MABA ^^).
keberangkatan dijadwalkan tanggal 30 januari 2012 pukul 06.30 wib at markas besar PWK.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar